5 Keunggulan Prodi Akuntansi, Latih Kemampuan Analisis hingga Miliki Prospek Cerah

Kompas.com - 17/01/2023, 17:25 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Campus hiring dari salah satu perusahaanDOK. Humas Ukrida Campus hiring dari salah satu perusahaan

KOMPAS.com – Kehadiran akuntan dalam sebuah perusahaan dinilai masih sangat penting meski perkembangan teknologi cukup pesat dan membawa banyak perubahan di bidang akuntansi.

Sebab, profesi akuntan kini juga dituntut untuk memiliki kemampuan digital, terutama dalam meminimalkan risiko ekonomi di bidang akuntansi.

Merujuk data dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Indonesia memiliki kebutuhan terhadap akuntan profesional hingga 452.000 orang.

Kini, akuntan profesional yang tersedia sekitar 53.000. Kebutuhan akan profesi akuntan pun masih sangat tinggi dan perlu didukung oleh sumber daya manusia (SDM) yang memiliki kemampuan digital.

Tak heran, kebutuhan profesi akuntan saat ini sangat tinggi mengingat prospek karier bidang akuntansi juga cukup luas dan menjanjikan gaji yang menggiurkan.

Baca juga: Ukrida Buka Prodi Sarjana Terapan Optometri, Pertama dan Satu-satunya di Indonesia

Beberapa prospek di bidang akuntansi, antara lain auditor, analis, accounting software developer, cost accountant, konsultan pajak, chief financial officer, dan akuntan forensik.

Tak mengherankan pula jika program studi (prodi) Akuntansi menjadi salah satu yang paling populer di Indonesia.

Calon mahasiswa baru yang tidak suka matematika pun tak perlu khawatir meski program studi ini akan banyak berhubungan dengan angka-angka.

Sebab, prodi Akuntansi memiliki banyak skill lain yang bisa dipelajari dan dikembangkan. Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa keunggulan memilih prodi Akuntansi.

1. Melatih kemampuan analitis

Selain memberikan pengetahuan tentang akuntansi, prodi Akuntansi juga memberikan ilmu untuk mempertajam analisis dan serta memproses seluruh catatan keuangan yang dihasilkan.

Baca juga: Prodi Teknik Sipil Ukrida Bantu Renovasi Garasi Ambulans Primkopti Swakerta Semanan di Kalideres

Sebab, salah satu tujuan akuntansi adalah menganalisis laporan keuangan untuk membuat keputusan bisnis yang tepat.

Oleh karenanya, mahasiswa juga akan dilatih meningkatkan kemampuan membaca, mengevaluasi sumber informasi, mengajukan pertanyaan kritis, hingga memvisualisasikan hasil analisisnya.

2. Membentuk kedisiplinan dan bertanggung jawab

Salah satu yang dipelajari pada program studi akuntansi adalah penyusunan laporan keuangan. Dalam hal ini, laporan keuangan harus disusun dengan rapi dan dibuat berdasarkan data yang ada.

Oleh karena itu, calon mahasiswa yang mempelajari akuntansi akan terbiasa menjadi disiplin dan bertanggung jawab.

Baca juga: Prodi Akuntansi Ukrida Raih ISO 21001:2018 British Standard Institution

3. Melatih kemampuan mengelola keuangan

Keterampilan akuntansi akan membuat seseorang mudah mengatur dan mengelola keuangan pribadi. Sebab, ilmu yang dipelajari sehari-hari akan membuat orang terbiasa untuk menerapkannya, seperti mencatat pengeluaran dan pemasukan.

Dengan melakukan pencatatan keuangan pribadi, pengaturan penggunaan uang pun bisa lebih bijak.

4. Peluang kerja luas dan pilihan profesi beragam

Sebagai lulusan prodi Akuntansi, terdapat sejumlah pilihan karier yang bisa dipilih, misalnya menjadi seorang akuntan.

Akuntan memiliki beberapa jenis profesi, mulai dari akuntan publik, akuntan pemerintah, akuntan internal, akuntan pendidik, dan akuntan forensik.

Baca juga: Jawab Masalah Sistem Perawatan Kesehatan Pasien, Ukrida Buka Prodi Pendidikan Profesi Ners

Selain akuntan, profesi lain yang bisa dipilih lulusan prodi Akuntansi adalah berkarier sebagai konsultan pajak, auditor, staf keuangan, financial analyst, maupun entrepreneur.

5. Berpeluang untuk membuka usaha jasa secara mandiri

Selain dapat menggeluti berbagai pilihan profesi di bidang akuntansi, lulusan prodi Akuntansi juga dapat membuka jasa akuntan publik secara mandiri.

Dalam hal ini, seorang akuntan publik harus memenuhi persyaratan tertentu yang tercantum pada Undang-Undang (UU) Nomor 5 Tahun 2011 tentang Akuntan Publik Pasal 6.

Kuliah di prodi Akuntansi terbaik

Salah satu universitas yang menawarkan prodi Akuntansi dan menyelaraskan perkembangan dunia akuntansi dan kebutuhan akuntan saat ini adalah Universitas Kristen Krida Wacana ( Ukrida).

Baca juga: Prodi Akuntansi Ukrida Raih Akreditasi Unggul dari LAMEMBA

Berbagai bentuk upaya penyelarasan telah dilaksanakan, seperti peningkatan akreditasi prodi Akuntansi Ukrida yang semula terakreditasi A, menjadi terakreditasi Unggul.

Penetapan akreditasi itu berdasarkan Surat Keputusan Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA) No. 093/DE/A.5/AR.10/XII/2022.

Di samping itu, prodi Akuntansi Ukrida telah tersertifikasi ISO 21001:2018 tentang Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan.

Prodi Akuntansi Ukrida terus melakukan evaluasi kurikulum agar sesuai dengan kebutuhan dunia usaha dan dunia industri.

Kurikulum diperkuat dengan pemberian beberapa sertifikasi, seperti Sertifikasi Certificate in Finance, Accounting, and Business (CFAB) yang bekerjasama dengan The Institute of Chartered Accountants in England and Wales (ICAEW).

Sertifikasi berskala internasional itu diraih dengan gelar Business and Finance Professional (BFP) setelah memiliki pengalaman satu tahun bekerja.

Baca juga: Program Visiting Professor, Ukrida Hadirkan Pakar Kurikulum dan Pedagogi Amerika

Ada pula Sertifikasi Brevet Pajak AB dan Sertifikasi Certificate in Accounting, Finance, and Business (CAFB) yang merupakan level foundation bagi Akuntan Profesional Indonesia dan diselenggarakan Ikatan Akuntan Indonesia (IAI).

Lulus langsung kerja

Sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada para lulusan, prodi Akuntansi Ukrida turut berupaya memastikan agar para lulusan mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan bidang akuntansi.

Hal itu dilakukan dengan masa tunggu yang singkat, yaitu kurang dari tiga bulan, bahkan mendapatkan pekerjaan sebelum dinyatakan lulus.

Salah satu kegiatan yang dilakukan untuk mendukung upaya tersebut adalah sharing session dari senior professionals dan alumni, serta penyelenggaraan Campus Hiring.

Dalam kegiatan Campus Hiring, prodi Akuntansi Ukrida bekerja sama dengan KAP EY (Ernst and Young) yang merupakan salah satu KAP Big Four di dunia, PB Taxand yang merupakan kantor konsultan pajak terkemuka, perusahaan asuransi Sinar Mas, dan perusahaan besar lainnya.

Baca juga: Wisuda Ukrida 2022, Rektor Ingatkan 3 Hal Penting Hadapi Dunia Kerja

Prodi Akuntansi Ukrida mengundang para alumni minimal dua kali dalam setahun untuk membagikan informasi kepada mahasiswa mengenai pengalaman-pengalaman mereka selama bekerja di kantor-kantor tersebut.

Selain itu, prodi Akuntansi Ukrida juga memberikan kesempatan bagi mahasiswa tingkat akhir atau alumni untuk melakukan pendaftaran secara langsung sesuai dengan posisi pekerjaan yang dibuka saat itu.

Terkini Lainnya
Dapat Beasiswa di Taiwan Melalui IISMA, Mahasiswa Ukrida Ini Bagikan Pengalaman Studinya
Dapat Beasiswa di Taiwan Melalui IISMA, Mahasiswa Ukrida Ini Bagikan Pengalaman Studinya
UKRIDA Bagimu Negeri
Prodi Sistem Informasi Ukrida Tawarkan Pengalaman Unik dalam Proses Pembelajaran Mahasiswa
Prodi Sistem Informasi Ukrida Tawarkan Pengalaman Unik dalam Proses Pembelajaran Mahasiswa
UKRIDA Bagimu Negeri
Keunggulan Magister Manajemen Terapan Ukrida, Ajarkan Mahasiswa Fleksibilitas Dunia Bisnis
Keunggulan Magister Manajemen Terapan Ukrida, Ajarkan Mahasiswa Fleksibilitas Dunia Bisnis
UKRIDA Bagimu Negeri
Ukrida Buka Prodi Sarjana Terapan Optometri, Pertama dan Satu-satunya di Indonesia
Ukrida Buka Prodi Sarjana Terapan Optometri, Pertama dan Satu-satunya di Indonesia
UKRIDA Bagimu Negeri
Prodi Teknik Sipil Ukrida Bantu Renovasi Garasi Ambulans Primkopti Swakerta Semanan di Kalideres
Prodi Teknik Sipil Ukrida Bantu Renovasi Garasi Ambulans Primkopti Swakerta Semanan di Kalideres
UKRIDA Bagimu Negeri
Ukrida Bentuk Karakter Mahasiswa lewat Strategi
Ukrida Bentuk Karakter Mahasiswa lewat Strategi "Ukrida Mengajar, Melayani, dan Membangun"
UKRIDA Bagimu Negeri
Jawab Masalah Sistem Perawatan Kesehatan Pasien, Ukrida Buka Prodi Pendidikan Profesi Ners
Jawab Masalah Sistem Perawatan Kesehatan Pasien, Ukrida Buka Prodi Pendidikan Profesi Ners
UKRIDA Bagimu Negeri
Prodi Keperawatan Ukrida Terapkan Compassion sebagai Nilai Dasar Pendidikan
Prodi Keperawatan Ukrida Terapkan Compassion sebagai Nilai Dasar Pendidikan
UKRIDA Bagimu Negeri
KKN di Desa Penari Viral, Dosen Ukrida: Harusnya Ikonik dengan Budaya Hindu Blambangan
KKN di Desa Penari Viral, Dosen Ukrida: Harusnya Ikonik dengan Budaya Hindu Blambangan
UKRIDA Bagimu Negeri
Ukrida Hadirkan Fleksibilitas Perkuliahan di Masa Pandemi
Ukrida Hadirkan Fleksibilitas Perkuliahan di Masa Pandemi
UKRIDA Bagimu Negeri
Design Thinking: Proses Belajar Efektif bagi Generasi Z
Design Thinking: Proses Belajar Efektif bagi Generasi Z
UKRIDA Bagimu Negeri
Kajian Psikologi Ukrida Menyikapi Kebijakan Pembelajaran Daring
Kajian Psikologi Ukrida Menyikapi Kebijakan Pembelajaran Daring
UKRIDA Bagimu Negeri
Masuki Usia 55 Tahun, Ukrida Terus Berinovasi lewat Pendidikan dan Karya Kemanusiaan
Masuki Usia 55 Tahun, Ukrida Terus Berinovasi lewat Pendidikan dan Karya Kemanusiaan
UKRIDA Bagimu Negeri
Bagikan artikel ini melalui
Oke